21 September 2011

Apa Kabar dengan Kita

5cm - Donny Dhirgantoro
percaya pada kebenaran dan kebaikan, dan di lubuk hati seseorang pasti kebaikan itu ada, walaupun dia berbuat salah dengan segala macam alasan duniawi yg bisa membenarkan dia... jauh di dalam lubuk hatinya dia tau kalau dia salah dan orang yang nggak baik pasti nggak bahagia.

PERTANYAAN

1. Apa kabar para koruptor di negeri kita? apa kabar hati nurani mereka? apa kabar suara hati?
2. Apa kabar mereka yang sudah terlanjur merasa benar dan membunuh atas nama agama ketika agama seharusnya ada untuk mendamaikan bukan memecahbelah umat manusia?
3. Apa kabar para sahabat dan teman yang selalu membicarakan sahabatnya sendiri di belakang mereka?
4. Apa kabar para anak-anak yang lebih memilih sms-an dengan gengnya, pacarnya ketika orangtua mereka sedang mencoba untuk berbicara kepada mereka dan dibalas dengan bentakan dari anak-anaknya?
5. Apa kabar mereka yang melihat kekacauan negeri ini, berkoar-koar untuk membasmi kebusukan negeri ini, tapi mereka melakukan kebusukan yang sama?

apa kabar dengan kamu?
apa kabar dengan aku?
apa kabar dengan kita?

0 comments:

Post a Comment

 

Simple Life Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger